Menu

Mode Gelap
Ansar Ahmad Tekankan Peran Strategis Sekda dalam Sinkronisasi Program Pembangunan Kepri Pemko Tanjungpinang Perkuat Tertib Pertanahan Lewat Program P4T: Data Akurat Jadi Dasar Kebijakan Pembangunan Pemko Batam Dorong UMKM Naik Kelas Lewat Transformasi Digital dan Akses Modal Tanpa Bunga Kejaksaan Dukung Bintan Jadi Daerah Ramah Investasi, Fokus Bangun Kepastian Hukum bagi Investor LAMR Prihatin, Minta Masyarakat Tenang Sikapi Kasus Gubernur Riau Orientasi 944 Mahasiswa PPG Unilak Tahap 4 Disambut Antusias Rektor dan Peserta

Batam

Batam Siapkan Perayaan HJB ke-196: Kolaborasi dan Atraksi Langit Jadi Sorotan Baru

badge-check


					Firmansyah, Sekretaris Kota Batam. F: Dok Perbesar

Firmansyah, Sekretaris Kota Batam. F: Dok

RiauKepri,com, BATAM – Pemerintah Kota Batam tengah memantapkan berbagai persiapan menuju peringatan Hari Jadi Batam (HJB) ke-196, yang akan digelar pada 18–19 Desember 2025 mendatang. Tahun ini, perayaan HJB dikemas lebih kolaboratif dan atraktif dengan melibatkan berbagai unsur masyarakat serta menampilkan inovasi spektakuler “Batam Sky Celebration”.

Rapat koordinasi yang dipimpin Sekretaris Daerah Kota Batam, Firmansyah, di Kantor Wali Kota Batam, Selasa (4/11/2025), menjadi langkah awal memastikan seluruh tahapan berjalan sesuai rencana. Dalam arahannya, Firmansyah menekankan pentingnya sinergi lintas sektor agar Batam bisa mempersembahkan perayaan yang tidak hanya meriah, tetapi juga berkelas.

“HJB tahun ini istimewa karena melibatkan banyak pihak. Selain unsur pemerintah, Forkopimda juga memberi dukungan penuh terhadap acara Batam Sky Celebration yang akan menjadi daya tarik baru bagi masyarakat,” ujar Firmansyah.

Rangkaian kegiatan HJB dimulai pada Jumat, 12 Desember 2025, melalui istigasah dan doa bersama di Masjid At-Taqwa, Nongsa, sebagai wujud rasa syukur atas perjalanan pembangunan Batam. Acara tersebut akan dilanjutkan dengan ziarah ke makam Nong Isa, pendiri Batam, di Kampung Nongsa Pantai, Sambau.

Momentum puncak peringatan akan berlangsung Kamis, 18 Desember 2025, dengan Upacara Hari Jadi Batam ke-196 di Dataran Engku Putri, disusul Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kota Batam yang merefleksikan sejarah dan capaian pembangunan Batam hingga kini.

Pada hari yang sama, perhatian publik akan tertuju pada Batam Sky Celebration, sebuah atraksi udara hasil kolaborasi Pemko Batam dengan Lanud Hang Nadim. Pertunjukan spektakuler ini dijadwalkan berlangsung pukul 09.00–10.30 WIB, menampilkan kekuatan sinergi antara unsur pemerintah dan TNI AU dalam menampilkan kebanggaan Batam dari udara.

“Kami sudah meninjau lokasi bersama Danlanud Hang Nadim untuk memastikan kesiapan pelaksanaan, keamanan, dan keselamatan. Batam Sky Celebration kami harapkan menjadi ikon baru perayaan HJB,” tambah Firmansyah.

Kemeriahan akan berlanjut pada Jumat, 19 Desember 2025, dengan Pawai Budaya yang diikuti lebih dari 5.000 peserta dari berbagai komunitas, instansi, dan pelajar. Pawai akan mengambil rute dari Nuvasa Bay hingga Pantai sisi kiri lokasi utama, yang juga akan diwarnai bazar kuliner dan UMKM lokal.

Sebagai penutup, Resepsi Hari Jadi Batam ke-196 akan digelar pada malam harinya, menghadirkan hiburan rakyat, penyerahan anugerah, serta pengundian doorprize yang menggantikan pembagian hadiah dari pesta rakyat HUT RI sebelumnya.

“Kami ingin masyarakat merasakan bahwa HJB bukan sekadar seremoni, tapi juga pesta kebersamaan yang memperkuat rasa memiliki terhadap Batam,” tutup Firmansyah. (RK6)

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Kenzie & Danang, Atlet Jujitsu Batam Bertanding di Kejuaraan Dunia

5 November 2025 - 19:50 WIB

Panggung Anak Pulau! Hinterland Festival 2025 Hadirkan Seni, Olahraga, dan Cerita Inspiratif dari Batam

5 November 2025 - 11:20 WIB

DPRD Batam Desak Pembenahan Sistem Parkir: Komisi II Soroti Potensi PAD yang Belum Optimal di Mega Legenda

5 November 2025 - 05:07 WIB

Sinergi Bappenas dan Pemprov Kepri: Pacu Proyek Strategis untuk Dukung Pertumbuhan Ekonomi Nasional 2029

5 November 2025 - 00:02 WIB

Polantas Kepri Didorong Bertransformasi Digital, Kapolda Tekankan Pelayanan Humanis di Era Modern

4 November 2025 - 20:41 WIB

Trending di Batam